TARSHIHA - Fenomena patung Bunda Maria 'menangis' terjadi di Kota Tarshiha, Israel. Bukan air, melainkan minyak yang jatuh dari mata patung Ibu dari Yesus Kristus itu. Ribuan orang pun datang untuk menyaksikan sendiri keajaiban tersebut.
Patung Bunda Maria yang menangis minyak itu milik sebuah keluarga di desa kecil Kota Tarshiha, di Israel bagian utara, dekat perbatasan Lebanon.
"Istriku Amira yang pertama kali melihat patung Bunda Maria yang ada di ruang keluarga kami berbalur minyak," ujar pemilik rumah, Osama Khoury seperti dikutip News.com.au, Rabu (12/2/2014). "Amira bilang padaku kalau patung Bunda Maria berbicara kepadanya dan mengatakan kepada Amira untuk tidak takut," imbuh dia.
Keluarga mengatakan, minyak itu muncul dari bagian mata di patung tersebut dan bergulir ke pipi. Minyak terus keluar dari patung Bunda Maria itu meski telah dibersihkan dengan air. Saat para tetangga Khoury melihatnya mereka menyaksikan sendiri patung itu menangis minyak dan segera berita cepat menyebar.
Beberapa bagian pipi dari patung itu selalu terlihat licin meski sudah berkali-kali dilap. "Yang paling mencengangkan adalah ketika butiran minyak jatuh dari mata patung Bunda Maria," beber Osama.
Amira Khoury mengaku ingin lebih banyak lagi berdoa setelah melihat patung tersebut. Dirinya kerap merasa aneh dan mendorongnya untuk berdoa.
Berita tentang patung Bunda Maria milik Osama itu menyebar dengan cepat, setelah seorang tetangga Osama datang dan menyaksikan langsung keajaiban tersebut. Sampai saat ini, patung di rumah keluarga Osama sudah dikunjungi oleh sekitar 2.000 orang dari berbagai penjuru Kota Tarshiha, Israel.
Ribuan orang berbondong-bondong mendatangi tempat Patung Bunda Maria menangis |
Pada tahun 2011 silam, patung Bunda Maria 'menangis' juga ditemukan di sebuah rumah milik seorang pendeta di kota Taal, Provinsi Batangas, Filipina.
Orang-orang di Filipina tersebut percaya bahwa air mata patung Bunda Maria itu dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Mereka kemudian datang ke rumah si pemilik patung dan menampung air mata tersebut untuk kemudian diminum.
إرسال تعليق