Vatikan : Kabar yang datang dari Tahta Suci Vatikan bagai petir di siang bolong. Paus Benediktus XVI, pemimpin 1,2 miliar umat Katolik dunia, menyatakan mundur dari posisinya. Beberapa jam kemudian, petir sungguhan menyambar kubah Basilika Santo Petrus.
Tak hanya sekali, petir menyambar sebanyak dua kali. Kilat panjang menciptakan efek terang mengerikan, kala mengenai kubah salah satu gereja paling suci Katolik. Sebagian orang menganggapnya sebagai "pertanda dari langit". Entah apa yang dimaksud.
Tak hanya sekali, petir menyambar sebanyak dua kali. Kilat panjang menciptakan efek terang mengerikan, kala mengenai kubah salah satu gereja paling suci Katolik. Sebagian orang menganggapnya sebagai "pertanda dari langit". Entah apa yang dimaksud.
Saat itu, suasana tengah hujan lebat. Kilatan petir yang membelah langit menjadi latar belakang Santo Petrus Basilika dan Istana Apostolic, tempat kediaman Paus. Pengikut yang tengah berada di lapangan, langsung menangis dalam keheranan.
Sebelumnya, Paus Benediktus XVI menyatakan mundur karena tak lagi mampu memimpin umat dan menjalankan pelayanan Santo Petrus. Usia lanjut, 85 tahun dan kondisi fisiknya tak memungkinkan menjalankan tugas berat itu.
Sumber : http://news.liputan6.com/read/510838/video-petir-menyambar-vatikan-usai-paus-nyatakan-mundur
Sebelumnya, Paus Benediktus XVI menyatakan mundur karena tak lagi mampu memimpin umat dan menjalankan pelayanan Santo Petrus. Usia lanjut, 85 tahun dan kondisi fisiknya tak memungkinkan menjalankan tugas berat itu.
إرسال تعليق